ISP (Internet Service Provider) Adalah Sebuah Penyelenggara Jasa Layanan Akses Internet

Posted on

Rujukanedukasi.com – Saat ini internet sudah berkembang dengan sangat pesat. Penggunaan internet sudah menyentuh berbagai kalangan, baik berusia lanjut maupun anak–anak. Para pengguna internet semakin meningkat setiap tahunnya, disebabkan oleh banyak kemudahan yang ditawarkan. Sehingga, kepopuleran dari internet melonjak tajam setiap tahun.

Apabila Anda ingin menggunakan internet, Anda membutuhkan berbagai komponen pendukung. Keberadaan komponen tersebut sangat berpengaruh untuk mempercepat koneksi internet. Kecepatan tersebut memberikan dampak yang sangat signifikan apabila mengingat mobilitas manusia yang semakin cepat. Keberadaan koneksi internet tidak lepas dari keberadaan ISP.

Pengertian ISP

Pengertian ISP (Internet Service Provider) adalah sebuah penyelenggara jasa layanan akses internet. Keberadaan ISP sangat penting karena, koneksi internet yang Anda gunakan bermuara di ISP. Apabila ISP (Internet Service Provider) tidak ada, Anda tidak akan bisa terhubung dengan jaringan internet.

Internet Service Provider memiliki jaringan yang sangat luas. Jaringan tersebut mencakup wilayah dalam negeri maupun mancanegara. Sehingga, informasi yang berada di belahan dunia yang berbeda juga dapat diakses di tempat Anda berdiri.

Keberadaan internet cukup vital untuk kehidupan manusia. Karena, hampir semua teknologi yang ada di dunia ini terhubung dengan jaringan internet. Penggunaan ISP sangat bermanfaat untuk mengalirkan data maupun mentransmisikan informasi dari satu tempat ke tempat lain.

Pengertian ip address

Jenis Layanan Internet Service Provider (ISP)

1.    Dial–Up Connection

Dial–Up Connection menggunakan bantuan modem atau kabel, agar bisa tersambung dengan jaringan internet. Dial–Up Connection seringkali digunakan pada bisnis Warnet. Karena, Anda tidak perlu membayar secara terus menerus dan sebanyak apapun pada saat data digunakan. Namun, Anda harus membayarkan biaya jasa setiap bulan. Kegunaan Dial–Up Connection antara lain:

  1. Personal Dial- Up,
  2. Night server access,
  3. LAN Dial – Up ISDN,
  4. Corporate Dial – Up.
  5.    Dedicated Connection

Dedicated Connection memiliki sifat menetap, yaitu dapat digunakan selama 24 jam dan 7 hari dalam satu minggu. Manfaat dari ISP jenis ini adalah, mampu aktif dalam waktu lama, sehingga sangat cocok untuk digunakan pada perusahaan yang mempunyai jumlah karyawan serta banyak komputer. Namun, perusahaan tersebut juga akan memiliki konsumsi listrik sangat besar.

3.    Internet Wireless

Internet Wireless sendiri merupakan layanan internet tanpa kabel. Keberadaan Internet Wireless sangat bermanfaat, karena pengguna tidak perlu berdiam di satu tempat jika ingin menggunakan internet. Pengguna juga tidak dibebani oleh biaya kabel telepon. Biaya yang harus dikeluarkan oleh pengguna akan berbanding lurus dengan jumlah koneksi internet yang digunakan.

Apabila pengguna menggunakan data dengan jumlah data yang sangat besar, maka biaya yang perlu dibayarkan juga sepadan. Apabila Anda ingin menghemat pengeluaran, Anda harus mulai menekan konsumsi data yang dilakukan.

4.    Internet Mobile Access

Internet Mobile Access merupakan layanan ISP yang ditujukan untuk para pengguna smartphone. Sehingga, para pengguna tersebut dapat terhubung dengan mudah. Apabila ingin terhubung dengan internet, para pengguna harus menggunakan SIM Card terlebih dahulu.

Pembayaran biaya data seringkali di lakukan di depan. Terdapat sistem kuota yang hanya perlu dibeli kemudian Anda dapat menggunakannya sampai batas yang ditentukan. Hal tersebut sangat memudahkan pengguna.

Fungsi ISP

Beberapa fungsi dari ISP adalah sebagai berikut:

  1. Penyedia layanan koneksi internet,
  2. Menghubungkan gateway dengan pengguna di dekatnya,
  3. Menyediakan layanan Dial–Up Connection,
  4. Menghubungkan komputer dengan layanan World Wide Web (WWW),
  5. Menyediakan tempat untuk homepage,
  6. Membantu pengguna menggunakan fitur download dan upload,
  7. Dan masih banyak lagi lainnya.
Gravatar Image
Pecinta Kelinci karena lucu, dan Penyayang Kucing karena lucu juga (>.<)
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments