Rujukanedukasi.com – Secara istilah, fisiologi diambil dari kata “Physiologie” yaitu kata yang berasal dari bahasa BelAnda. Kata tersebut diambil dari dua kata Yunani kuno yaitu “Physis” yang diartikan sebagai hakikat ataupun asal-usul, dan “Logia” dapat diartikan sebagai sesuatu yang dapat dikaji secara rasional.
Pengertian fisiologi secara umum yaitu ilmu yang mempelajari tentang proses keberlangsungan makhluk hidup, meskipun pada dasarnya setiap bidang memiliki pengertian dan arti masing-masing. Ilmu fisiologi memiliki beberapa metode, tahapan dan langkah dalam mempelajari sel, biomolekul, organ dan jaringan.
Pengertian Fisiologi
Fisiologi adalah sebuah ilmu faal atau cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang bagaimana sistem kehidupan bisa bekerja. Kata faal merupakan kata yang diambil dari bahasa Arab yang memiliki arti adanya pertanda atau sebuah fungsi pada suatu sistem kehidupan.
Fisiologi juga dapat mempelajari terkait sistem organisme dan sistem organ secara menyeluruh, untuk mengetahui jalannya fungsi fisik dan mengetahui zat kimiawinya agar dapat mendukung kehidupan selanjutnya. Ilmu fisiologi merupakan salah satu ilmu yang masuk ke dalam objek penghargaan tertinggi nobel, oleh sebab itu ilmu ini juga disarankan untuk di Anda pelajari.
Secara umum ilmu fisiologi masih dibagi lagi menjadi tiga bidang ilmu yang berbeda, misalnya fisiologi manusia, fisiologi tumbuhan dan fisiologi hewan. Tentu ketiganya mempelajari hal yang berbeda, tetapi secara prinsip masih sama, yaitu mempelajari seluruh struktur dari sebuah organisme makhluk hidup, baik secara fisik maupun kimiawi.
Perlu Anda ketahui bahwa sifat ilmu fisiologi begitu luas, sehingga secara pengertian umum Anda tidak perlu terlalu bergantung pada salah satu pengertian bidang ilmu fisiologi yang disebutkan di atas.
Secara sejarah, ilmu fisiologi termasuk ilmu tua dari awal kemunculannya hingga perkembangannya sampai hari ini. Oleh sebab itu, ilmu ini memiliki banyak sekali cabang ilmu yang dapat Anda pelajari, namun masih berkaitan dengan fisiologi. Berikut cabang atau turunan ilmu yang masih berkaitan dengan ilmu fisiologi.
Biokimia
Biokimia adalah salah satu cabang ilmu yang mempelajari tentang keberlangsungan makhluk hidup. Secara luas, biokimia merupakan salah satu disiplin ilmu dari sains biologi dan kimia organik. Oleh sebab itu, biokimia adalah ilmu yang mempelajari proses secara kimia yang ada pada makhluk hidup.
Menariknya lagi adalah, ilmu ini sudah lebih dari 40 tahun berhasil menjelaskan seluruh proses hidup dari suatu makhluk hidup, termasuk pembahasan khusus dalam bidang botani hingga bidang kedokteran.
Fokus biokimia adalah mempelajari proses biologi yang terdapat di dalam sel. Ilmu biokimia sangat kental kaitannya dengan ilmu biomolekuler. Biomolekuler sendiri yaitu studi tentang mekanisme molekuler untuk mengetahui gen yang sudah terkode di dalam DNA.
Biofisika
Biofisika adalah ilmu yang mempelajari tentang kejadian ataupun fenomena biologis yang menggunakan konsep serta metode fisika. Sedangkan dalam pengertian yang lainnya, yaitu studi interdisipliner tentang problem dan fenomena biologis dengan menggunakan teknik dan prinsip-prinsip fisika.
Jika mengacu pada pengertian di atas dan kita kontekskan pada seorang pekerja berarti dapat diartikan bahwa, biofisika merupakan fenomena yang terjadi pada tubuh ketika berinteraksi dengan alam terbuka, yaitu lingkungan fisik ketika sedang dalam aktivitas kerja yang menggunakan konsep, prinsip dan metode fisika.
Biokimia dan biofisika merupakan salah satu dari turunan ataupun cabang ilmu yang dapat Anda pelajari untuk melihat fenomena yang terjadi di dalam organisme kehidupan. Sebenarnya masih banyak lagi turunan dari ilmu fisiologi yang dapat Anda pelajari selain dua ilmu di atas.